Tips Jitu Stek Pohon Apel India dan Cara Tepat Perawatannya
Jumat, 10 Mei 2019
Daftar Harga Waring,
Harga Waring Pagar Per Meter,
Harga Waring Tanaman,
jual beli waring,
jual karung waring jakarta,
Pabrik Karung Waring
Edit
Jual Waring Sayur Perkebunan - Lim Corporation
Apel india dikenal juga dengan nama Ziziphus muritania ini adalah salah satu jenis tanaman tropis. Apel india ini termasuk dalam kelompok rhamnaceae. Umumnya buah apel india yang terbentuk dengan warna hijau dengan ketinggian pohon dapat mencapai 12 meter. Diameter dari buah apel india ini sendiri dapat mencapai 3 sampai 5 cm. Meskipun kulitnya bewarna kehijauan, tapi rasa daging buah yang dihasilkan masih tetap manis. Karena itu banyak yang mencoba untuk membudidayakannya, salah satunya dengan cara stek pohon apel india berikut:Persiapan Cara Stek Pohon Apel India
Terdapat beberapa aspek yang harus diperhatikan supaya cara stek pohon apel india ini berhasil. Hal - hal diatas nantinya akan menjadi faktor penunjang yang akan mempermudah pertumbuhan calon bibit supaya dapat ditanam. Kita perlu untuk mengetahui apa saja yang menunjang pertumbuhan bibit sesudah melakukan stek pada pohon apel india tersebut. Dengan tujuan untuk menunjang kualitas hidup. Berikut beberapa tingkatan dalam stek pohon apel india, yakni:
1. Persiapan Indukan
Pastinya anda membutuhkan pohon indukan sebelum memulai langkah stek. Dimana pohon indukan yang akan dipakai untuk perbanyak pembibitan perlulah pohon yang dewasa, tidak mempunyai penyakit dan unggulan. Sebab nantinya hasil dari stek ini akan lebih banyak membawa sifat asli dari indukan dibanding harus mengembangkannya dengan cara menanam biji. Sehingga pilihlah pohon indukan yang tidak mengalami gangguan seperti yang sudah dijelaskan di atas. Upayakan memilih pohon indukan yang terbaik.
2. Alat dan Bahan
Anda perlu menyiapkan dahulu alat dan bahan yang dibutuhkan untuk melakukan stek tanaman ini, yakni:
- Siapakan pisau yang tajam untuk memotong ujung ranting yang akan distek. Pastikan pisau yang digunakan tidak berkarat supaya cabang tanaman yang akan distek tidak terkena infeksi penyakit.
- Untuk zat perangsang tumbuhnya akar supaya lebih mudah memperoleh akar baru pada tanaman hasil stek.
- Polybag/pot supaya dapat menampung media tanam dan hasil pemotongan stek batang yang akan digunakan sebagai tempat tumbuh.
- Dengan media tanam yang berupa tanah humus, pupuk kompos yang dicampur supaya dapat memberikan unsur hara yang pas untuk calon bibit pohon apel india.
Artikel Terkait:
- Inilah Manfaat Waring Ikan atau Waring Hitam Sebagai Pagar Tanaman
- Tips Sukses Budidaya Ikan Nila Agar Panen Melimpah
- Gunakan Waring Sayur Untuk Meningkatkan Kualitas Panen
3. Pemilihan Batang
Bagian tanaman yang akan distek nantinya yaitu batang pohon indukan yang tidak terlalu muda dan tidak terlalu tua. Berikut penjelasannya:
- Pilih cabang yang terlihat sehat dan tidak terkena infeksi apapun.
- Sediakan pisau tajam yang bersih untuk memotong cabang yang berada dekat bagian pangkal.
- Potong dengan melintang dan pastikan tidak terlalu melukai bagian dalam batang.
- Potong pada bagian pangkal cabang sebanyak mungkin untuk dapat memperbanyak bibit pohon india.
- Kemudian rendam hasil potongan cabang memakai larutan untuk meransang pertumbuhan akar.
4. Penanaman Calon Bibit
Sesudah dilakukan perendaman dengan zat perangsang akar maka hal selajutnya yaitu penanaman dalam polybag/pot. Sediakan dahulu media tanam dan polybag tersebut. Lalu masukkan dan tanamkan calon bibit yang sudah dipotong dari pohon indukan. Sesudah calon bibit pohon apel india ditanam, maka tempatkan di tempat yang teduh. Jangan langsung menempatkan diarea terbuka yang memperoleh sinar matahari langsung dan memperoleh air hujan. Kontrol keperluan air, supaya tidak membusuk. Juga pastikan tempat tersebut udaranya cukup hangat dan tidak terlalu lembab. Sebab akan mempermudah tumbuhnya jamur. Pastikan pula untuk media tanam tidak terlalu banyak tersiram air. Tunggu sampai muncul tunas baru.
5. Perawatan Bibit
Sesudah semuanya terjadi dengan baik dan tunas baru telah muncul, maka hal selanjutnya yaitu perawatan bibit. Pastikan untuk tidak terlalu menyiram berlebihan. Silahkan menanamnya ditanah bila sudah ingin menanamnya dan pastikan memangkas pucuk bila terlalu lebat.
Demikian panduan cara stek pohon india yang dapat kami jelaskan di artikel ini. Semoga artikel ini bermanfaat dan anda praktikkan.
Distributor Jaring/Waring Ikan |
Bila Anda membutuhkan dan ingin memesan Waring Ikan atau Plastik Pertanian & Perkebunan untuk
budidaya ikan atau digunakan untuk yang lainnya dengan harga murah
silakan Anda menghubungi kami melalui SMS/CALL/WA pada hari dan jam
kerja (Minggu dan hari besar TUTUP)
Customer Service:
Telp : 031- 8830487 (Jam Kerja 08.00 - 16.00 WIB)
Mobile : 0877 0282 1277 / 0812 3258 4950 / 0852 3392 5564
Email: limcorporation2009@gmail.com
Atau chat langsung dengan admin klik salah satu tautan berikut:
Catatan:
- Minimal order 10 roll
- Harga netto (tdk termasuk PPN)
- Harga franco Surabaya, belum termasuk ongkos kirim ke kota tujuan
- Harga tidak mengikat, bisa berubah setiap waktu
0 Response to "Tips Jitu Stek Pohon Apel India dan Cara Tepat Perawatannya"
Posting Komentar